Sebanyak 889 Anggota KPPS Desa Cicadas Dilantik dan Melakukan Apel Siaga

Sebanyak 889 Anggota KPPS Desa Cicadas Dilantik dan Melakukan Apel Siaga

Smallest Font
Largest Font

Bogor - Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Cicadas dilantik dan disahkan oleh ketua PPS Desa Cicadas Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor. Kamis, (25/01/2024).

Sebanyak 889 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Cicadas dilantik dan disahkan yang berlokasi di Green Katoomba.

Turut hadir dalam pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Cicadas, Pemdes Desa Cicadas, Panwascam, PPK, PKD, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Desa Cicadas.

Farid Muhajir selaku ketua PPS Desa Cicadas meminta, agar KPPS terpilih dapat menjaga netralitas dan integritas dalam pelaksanaan pemilu tahun 2024.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

"Jaga netralitas dan integritas, jangan sampai tergiur dengan iming-iming dan janji dari para peserta pemilu yang dapat menjerumuskan pada ranah pidana," kata Farid (26/01).

Farid juga menghimbau agar KPPS terpilih selalu mengedepankan nilai-nilai gotong royong dalam pelaksanaanya di lapangan, sehingga dapat bekerjasama dan tidak mengedepankan ego masing-masing.

"Ingat gotong royong adalah kunci utama dalam bekerja, tidak ada yang namanya superman semuanya adalah supertim," ujarnya.

Selain itu ia juga meminta kepada KPPS terpilih agar menjaga kesehatan, sehingga pada saat pelaksanaan semua panita penyelenggara dalam kondisi sehat.

"Jaga kesehatan masing-masing hingga pelaksanaan tiba, management waktu perlu diperhatikan kembali, yang biasanya tidur larut malam, mulai hari ini usahakan tidur teratur agar kesehatan kita terjaga," pintanya.

"Semoga kita semua diberikan kesehatan hingga pelaksanaan pemungutan suara, dan seterusnya selalu sehat tanpa kurang satu pun," harapnya.

Selain itu Farid juga menjelaskan, bahwa dalam agenda pelantikan tersebut juga diberikan pemahaman singkat terkait tugas dan teknis.

"Ya kita juga sedikit memberikan pemahaman terkait kinerja yang akan nanti dikerjakaan oleh para anggota KPPS. Ya secara singkat...karena nanti pemahamannya secara detail dan penjabaranya akan dilakukan Bimtek setelah pelantikan nanti," pungkasnya.

Editors Team
Daisy Floren

Galeri