JABARONLINE.COM - Hujan berintensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Sukabumi memicu rangkaian bencana alam berupa longsor dan banjir di sejumlah lokasi. 

Aparat kepolisian, khususnya Satuan Lalu Lintas Polres Sukabumi, langsung diterjunkan untuk melakukan penanganan darurat di titik-titik terdampak.