Kilasberita.id, CILEUNGSI,– Tingginya suhu udara di wilayah Cileungsi dan sekitarnya menjadikan fungsi pendingin udara (AC) mobil sebagai kebutuhan utama bagi pengendara. Namun, berbagai kendala seperti AC tidak dingin, bau tidak sedap, hingga suara berisik masih kerap dialami pemilik kendaraan.

Menjawab kebutuhan tersebut, Bengkel Wijaya AC Mobil Cileungsi hadir sebagai bengkel spesialis AC mobil yang menawarkan layanan profesional, cepat, dan bergaransi. Didukung oleh mekanik berpengalaman, bengkel ini menerapkan sistem kerja terstruktur dengan mengedepankan transparansi serta kepuasan pelanggan.

Setiap kendaraan yang masuk akan melalui pemeriksaan awal secara menyeluruh, mulai dari pengecekan kompresor, kondensor, evaporator, freon, hingga sistem kelistrikan. Setelah proses diagnosa selesai, pelanggan akan mendapatkan penjelasan detail mengenai kondisi AC mobil beserta solusi penanganan dan estimasi biaya secara terbuka.