JAKARTA - Nama Muhamad Septian Hidayat atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Tian belakangan mencuri perhatian publik sebagai sosok kreator kuliner yang konsisten mengangkat kekayaan masakan Nusantara, khususnya gulai, ke level yang lebih modern dan kompetitif. Kiprahnya kian dikenal luas setelah Tian memantapkan langkah mengikuti MasterChef Indonesia Season 13 (MCI 13).
Lahir di Pekalongan pada 27 September 1991, kecintaan Tian terhadap dunia memasak bukanlah sesuatu yang instan. Sejak kecil, dapur telah menjadi ruang bermain sekaligus ruang belajar baginya.
Sang ibu yang menjalankan usaha katering rumahan menjadi sosok penting yang menumbuhkan rasa cinta Tian terhadap dunia kuliner.