ads
Kecamatan Blambangan Pagar Musrebang RKPD 2024

Kecamatan Blambangan Pagar Musrebang RKPD 2024

Smallest Font
Largest Font

Lampung Utara. Pemerintah Kecamatan Blambangan Pagar mengadakan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah(RKPD) Kabupaten Lampung Utara tahun 2024.

Musrenbang tersebut dengan tema: Meningkatkan Kualitas Pembangunan Manusia Pertumbuhan Ekonomi dan Tata Kelola Pemerintah yang Baik. 

Kegiatan musrenbang di pusatkan di Aula Kantor Balai Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar di Jalan Lintas Tengah. Jum, at 17/2/2023.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Lampung Utara yang di wakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Kemasyarakatan dan SDM  Basirun Ali, SH, MH, MM, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Perkim, Dinas PUPR, Dinas Sosial, Dinas Pertanian, Camat Blambangan Pagar Khusnul Karomi, Waka Polsek, Danramil, para Kepala Desa sekecamatan Blambangan Pagar, Tokoh masyarakat, Tokoh agama serta elemen lainnya. 

Camat Blambangan Pagar Khusnul Karomi dalam sambutannya menyampaikan bahwa di Kecamatan Blambangan Pagar ini terdiri dari 7 Desa bahkan kami ini sudah mengimput data usulan- usulan yang ada di Kecamatan Blambangan Pagar, perlu kami jelaskan kepada Bupati Lampung Utara atau yang mewakilinya bahwa kami ini sudah 2 tahun setiap ada kegiatan musrenbang selalu menumpang atau berpindah - pindah tempat dari desa yang satu ke desa yang lain.tuturnya.

Jujur Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Kemasyarakatan bahwa Kantor Aula Kecamatan Blambangan Pagar yang ada sekarang ini sudah tidak layak lagi untuk dipergunakan, untuk itu mohon kiranya kepada intansi yang terkait agar Kantor Aula tersebut menjadi skala prioritas bahkan setiap ada rapat di Kabupaten selalu kami usulkan. Apa lagi Kecamatan Blambangan Pagar ini merupakan pintu gerbangnya Lampung Utara. 

Saya berharap agar kegiatan ini jangan hanya seri monial saja melainkan betul - betul dapat dibuktikan kepada masyarakat banyak, khususnya masyarakat Blambangan Pagar dan umumnya masyarakat Lampung Utara. Tutupnya. 

Di tempat yang sama Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Kemasyarakatan dan SDM Basirun Ali, SH, MH, MM, beliau menyampaikan bahwa kegiatan musrenbang ini merupakan kegiatan atau agenda rutin yang setiap tahunnya kita laksanakan di setiap Kecamatan. 

Tujuan musrenbang ini untuk menyerap aspirasi atau usulan - usulan masyarakat mulai dari tingkat Dusun, Desa dan kemudian di teruskan ke tingkat Kecamatan. Jelasnya. 

Dengan momentum yang baik ini mari kita bersama - sama untuk membangun Kabupaten Lampung Utara yang lebih baik lagi kedepannya. Dan saya berharap kepada seluruh masyarakat Lampung Utara, khususnya masyarakat Blambangan Pagar apa yang sudah terealisasi pembangunan - pembangunan baik itu Infrastruktur maupun program - program yang lain, mari kita jaga dan kita rawat bersama - sama demi kemajuan Kabupaten Lampung Utara yang kita cintai ini. ( Supangat/Sgt)

Editors Team
Daisy Floren

Galeri