Sambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H, DKM Wahdatul Ikhwan Gelar Tabligh Akbar

Sambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H, DKM Wahdatul Ikhwan Gelar Tabligh Akbar

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG – Panitia Peringatan Hari Besar Islam DKM Wahdatul Ikhwan menggelar Peringatan Isra wal Mi’raj  Nabi Muhammad SAW, sekaligus menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriyyah yang tinggal seminggu lagi.
Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Talagasari Rt 008/02 Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang Banten, Sabtu ( 26/03/2022). Acara ini dimulai Ba’ da Sholat Isya.

Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas dilaksanakan oleh DKM Wahdatul Ikhwan tiap tahunnya. Biasanya kami mengambil di minggu minggu terakhir di bulan ruwah, walau sudah lewat bulan rajab, namun momen isra wal mi’raj tetap kami laksanakan.

Ustad Sahi Muslim, selaku ketua panitia dari giat ini mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang turut memberikan sumbangsihnya sehingga giat ini bisa dilaksanakan.

“Atas nama.Ketua Panitia dan Pengurus DKM Wahdatul Ikhwan, Kami mengucapkan beribu ribu terima kasih tak terhingga untuk masyarakat Talagasari terutama Jamaah Wahdatul ikhwan, sehingga acara ini bisa kita laksanakan pada malam hari ini,’ Ujar ustad Sahi dalam sambutannya.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Lebih lanjut, Ustad sahi juga apresiasi kepada para pemuda yang tergabung dalam Paguyuban Pemuda Kreatif ( PPK ) Ds Talagasari Rt 008/02 yang begitu semangat dalam pencarian dana.
“Pemuda hari ini adalah pemimpin.di masa datang, Runtuhnya negara adalah Runtunya Pemuda pada hari ini,’ tegasnya.

Panitia Pelaksana DKM Wahdatul Ikhwan Pemuda PPK

Tabligh Akbar ini mengundang Dai kondang asal Tasikmalaya yaitu KH.Tubagus Miftah Fauzi Pimpinan Ponpes Ma’had Asyaouroh Tasikmalaya dan Qori cilik yaitu  Ahmad Silahudin anak dari Ustadz Sahi muslim.

Foto : Berpose bersama Panitia dengan KH.TB Miftah Fauzi

Dalam Tauziyahnya KH Miftah Fauzi mengajak kepada Kaum muslimin agar tetap menjaga ukhuwah islamiyyah, persatuan dan kesatuan Bangsa serta Jaga NKRI yang sudah menjadi kesepakatan kaum muslimin dan para pendiri bangsa ini. ( Jumadi )

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
JUMADI Author

Galeri