Program Samisade Desa Cimayang Terlaksana, Kades: Warga Jangan Hanya Melintas, Tapi Jaga dan Rawat

Program Samisade Desa Cimayang Terlaksana, Kades: Warga Jangan Hanya Melintas, Tapi Jaga dan Rawat

Smallest Font
Largest Font

Bogor,- Program Samisade yang terlaksana didesa Cimayang di sambut sukacita oleh masyarakat setempat. Kepala Desa Cimayang, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Hj Muslihat Dianah mengapresiasi langkah Pemkab Bogor dalam program Samisade pada pembangunan infrastruktur di desa-nya.
” ini semua ajuan dari masyarakat, maka kita usulkan melalui program Samisade. Jalan ini penghubung antar dua desa, yaitu desa Cimayang dan desa Situ Hilir, semoga pembangunan ini bermanfaat bukan hanya bagi warga desa Cimayang saja, tapi desa sekitarnya juga,” ucap Dianah saat ditemui diruang kerjanya. Senin (25/8/21).
Dikatakan Dianah, ini penting bagi warga saya yang mempunyai lahan pertanian di sekitar lokasi kegiatan, karena dengan adanya pembangunan ini, mobilitas mereka sangat terbantu serta mempermudah untuk menjual hasil panen. Karena sudah beberapa tahun keinginan masyarakat ada jalan tembus ke desa tetangga.
Harapan saya, semua warga ikut partisipasi dalam program ini, jangan hanya memakai dan melintas saja tetapi harus menjaga dan merawatnya setelah kegiatan ini selesai.
” Karena sehebat apapun program pemerintah tidak akan terlaksana dengan baik tanpa bantuan dan dukungan dari semua pihak. Dianah mengucap syukur Alhamdulillah dengan terlaksananya program Samisade ini, “mudah-mudahan kedepannya bisa berlanjut, karena desa Cimayang masih banyak membutuhkan pembangunan infrastruktur. Terimakasih saya ucapkan kepada Ibu Bupati,” ucapnya.
Tempat yang sama, Dani selaku Tim Pengelola Kegiatan (TPK) menjelaskan, sejauh ini kegiatan berjalan lancar, untuk anggaran yang tersedia di peruntukan kegiatan seperti, betonisasi sepanjang 550 meter, dan untuk TPT 880 M3, untuk pengerjaan tahap pertama ini progres sudah mencapai 20% dan, untuk tenaga kerja sendiri dilaksanakan oleh warga setempat.” tutup-nya.
(B Beng)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

Galeri