Pembangunan Jalan Hotmix Sepanjang 180 meter di Apresiasi Positif Oleh Warga Desa Talagasari

Pembangunan Jalan Hotmix Sepanjang 180 meter di Apresiasi Positif Oleh Warga Desa Talagasari

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG- Sarana dan prasarana Infrastruktur termasuk akses Jalan adalah salah satu kebutuhan masyarakat dalam kelancaran melakukan giat ekonomi sehari hari. 

Hal ini dilakukan oleh Salah satu Dewan Kabupaten Tangerang dari Partai PAN melalui Dana Aspirasi di daerah pemilihmya. Termasuk di Desa Talagasari Kecamatan Cikupa.

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari Partai PAN,   DR ( HC ) Sri Panggung Lestari, SE   jemput aspirasi masyarakat Talagasari Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang Sabtu, 10/12/2022.

Sri Panggung Lestari ( SPL ) serap aspirasi masyarakat Desa Talagasari Rt 010/02 dan mendapat apresiasi dari Warga Desa Talagasari sepanjang jalur yang telah di hotmix sehingga menjadi Bagus dan licin.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Hal ini diaampaikan oleh RW Haji Dorry dalam kesempatan ini menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Anggota Dewan Ibu Sri Panggung Lestari aspirasi kami di penuhi.

" Saya atas nama Perwakilan Pemerintah Desa Talagasari dan Warga di Rt 010/02 mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Anggota Dewan Ibu Sri Panggung Lestari yang telah mengakomodir aspirasi dan keingiinan warga Talagasari karena sejak 2 Tahun terakhir sepanjang terwabah wabah covid tak ada pembangunan jalan, sekali lagi kami berterima kasih,' Kata Haji Dorry.

Lebih lanjut, Ketua Rw 02 bersama warga Talagasari dengan dibangunnya jalan ini dengan cara di hotmix menjadi lebih lancar dan kegiatan ekonomi dalam pemanfaatan jalan ini begitu besar bagi masyarakat Desa Talagasari,' tambah Ketua Rw 02 ini.

Saat dikonfirmasi, ditempat yang berbeda Kepala Desa Talagasari Haji Subarno s Wijaya selaku pimpinan Pemerimtah Desa Talagasari pembangunan jalan yang melalui Dana Desa amat minim, untuk menutup semua jalan yang rusak dan belum diperbaiki, dengan adanya aspirasi Dewan Dari Partai dapat membantu menutupi kekurangan dalam.Rencana Pembangunan  jalan di Seluruh titik yang sudah menjadi Rencana pembangunan yang berkelanjutan. 

" Apresiasi dan tentunya terima kasih, aspirasi Dewan dari partai terus ada di desa Talagasari, termasuk dari Aspirasi Partai PAN di Desa Talagasari,'Ujar Kades H. Nano yang akrab di sapa.

Lebih lanjut, Kades Mengatakan Pembangunan jalan yang tak tercover oleh Dana Desa banyak dari Konstituen para pemilih partai serta partisipan para Legislatif mengajukan pembangunan untuk menyerap Aspirasi di bawah, hal ini sangat positif.

" Ayo lah, membangun untuk Desa Talagasari dari mana pun asal Partaimu, berbuatlah yang  bermanfaat untuk seluruh Warga Desa Talagasari,' Tegas H. Nano.

Atas nama pimpinan kami selalu support semua jenis bantuan apalagi dalam memperbaiki sarana jalan di Desa Kami,' Tutup Kades  

(JMD/HD)

Editors Team
Daisy Floren

Galeri