Pembagian BLT Tahap II Desa Susukan Berjalan Lancar

Pembagian BLT Tahap II Desa Susukan Berjalan Lancar

Smallest Font
Largest Font
BOGOR – Pembagian BLT DD, Desa Susukan yang dilaksanakan kantor Desa disaksikan Kades ( Irfan ) berserta stafnya, juga Bimas dan Babinsa Desa Susukan Kecamatan Bojong Gede Kabupaten Bogor, giat tersebut berjalan lancar.kamis 20/05/2021.
M.Iqbal Kesra Desa Susukan mengatakan awak media bahwa giat BLT Dana Desa ini sudah yang kedua kalinya 2021 harus nya sudah 5 kali, saat ini baru Dua Kali.Harapan kami bisa lancar tiap bulanya.Penerima manfaat masing masing KPM menerima Rp 300.000. Perbulan. Dengan jumlah penerima KPM 164 Alhamdulillah semua lancar dari BLT tahap pertama dan hingga tahap dua.
 
Bantuan bantuan yang lain antara lain seperti BPNT, PKH,sedang tahap proses karena perintahnya akan menggunakan satu aplikasi. Harapan kedepan akan lebih baik lagi dan kita sekarang memang lagi merasakan pandemik, mudah mudahan pandemik ini cepat berakhir, Kita bisa normal kembali. tutupnya.
Kepala Desa juga mengatakan bahwa Kami mengikuti program bupati, penanganan pencegahan akan penularan wabah covid 19 , kami membentuk Desa Tangguh Jaya dan Alhamdulillah bisa berjalan dengan baik hingga dari Polres dan Polsek hadir dalam pelaksanaan Peresmian Kampung Tangguh Jaya, kemungkinan dari Polres dan Polsek juga akan ada tinjauan kembali ke Posko Kampung Tangguh Jaya. 
Desa susukan kami bentuk beberapa posko KTJ selain posko utama, ada posko posko lainya di Rw Rw .
Harapan saya, semua pandemik cepat berahkir dan pembangunan pembangunan desa lancar kedepanya
Ekonomi Masyarakat bisa pulih kembali, masyarakat tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan mengikuti prokes yang utama Jaga 3 M, Mencuci Tangan,Memakai Masker, dan Menjaga Jarak, tegas Irfan.
Salah satu warga penerima manfaat menjelaskan pada awak media, sangat bersyukur dengan kondisi saat ini pemerintah Desa Susukan masih memperhatikan kami.Semoga Covid cepat berakhir kita bisa normal kembali Ucapnya.
Red

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

Galeri