Peduli Lingkungan, Personel Polresta Tangerang Bersihkan Sampah Pasca Aksi Unjuk Rasa Di Disnaker

Peduli Lingkungan, Personel Polresta Tangerang Bersihkan Sampah Pasca Aksi Unjuk Rasa Di Disnaker

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG - Wakapolresta Tangerang beserta personel Polresta Tangerang melakukan bersih-bersih sampah pasca aksi unjuk rasa di Kantor Disnaker Kabupaten Tangerang, Desa Parahu Kabupaten Tangerang. Selasa (29/11).

Unjuk rasa yang di lakukan serikat buruh mengakibatkan sampah yang berserakan dilokasi, sehingga Wakapolresta Tangerang berserta personel Polresta Tangerang Polda Banten berinisiatif membersihkan sampah yang berserakan di lokasi unjuk rasa.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Raden Romdhon Natakusuma melalui Wakapolresta Tangerang AKBP Leonard M. Sinambela mengatakan, “setelah kegiatan unjuk rasa yang dilakukan massa sampah yang berserkan, sehingga kami  personel Polresta Tangerang  berinisiatif membersihkan sampah yang berserakan dilokasi,”.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Leonard menambahkan aksi bersih–bersih tersebut dilakukan dengan mengumpulkan plastik bekas, botol meneral,  yang berceceran kemudian dimasukkan ke dalam tempat sampah sehingga kondisi jalan halaman kembali bersih.

“Berkat semangat anggota kami dilokasi, bekas unjuk rasa yang tadinya penuh sampah kondisinya sekarang sudah bersih kembali, pesan saya marilah kita jaga kebersihan dan kondusivitas wilayah agar selalu aman dan damai, karena kalau bukan kita siapa lagi yang menjaganya,” ucap Leonard. (Rls/Adit)

Editors Team
Daisy Floren

Galeri