Membangun SDM Profesional dan Berkarakter Prima,Senkom Mitra Polri Kabupaten Tangerang Mengelar LDK 2022
TANGERANG - Pengurus Senkom Mitra Polri Kabupaten Tangerang Melaksanakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan bertempat di yayasan Budi mulia sebanyak 150 Peserta usia 20-35 tahun,sabtu-minggu(19-20 November 2022)
Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan kali ini,mengambil tema Membangun Kepemimpinan yang profesional,religius dan berkarakter prima.
Dalam Pembukaan Kegiatan LDK,bertindak sebagai Inpektur upacara Akp. I Ketut Riden selaku Wakasat Binmas Polresta Tangerang,beliau berpesan kepada peserta upacara bahwa Polri memiliki tugas sebagai Harkamtibmas dan pelindung, pelayanan dan pengayom masyarakat. Maka dari itu Senkom harus benar-benar melindungi dan melayani masyarakat sehingga masyarakat merasa nyaman atas kehadiran Senkom dan Tetap semangat dan jaga kesehatan serta tetap ikuti aturan aturan yang sudah ditetapkan.
Dalam kegiatan Latihan dasar Kepemimpinan,turut hadir Drs.H.Tetng Jumara MM,Letkol(Purn) TNI H.Sujono SK,Mayor TNI Heri Suryana,Akp. I Ketut Riden (Wakasat Binmas Polresta Tangerang),Aipda Ansori (Sat Binmas Polresta Tangerang),Brigadir S Aqil (Bhabinkamtibmas Desa Munjul Polsek Cisoka),Sertu Supriyatin (Babinsa Ds.Munjul Koramil Cisoka),Rifqi Abrori,S.Ag(Pembina SenkomKab Tangerang.H. Fauzan (Ketua Senkom Kab.Tangerang),Hari Santoso(Ketua Pencak Silat Persinas Asad Kab.Tangerang,KH. Dadan Mardiana,ST,M.Pd( Ketua DPD LDII Kab. Tangerang ),KH. Muhamad Noor( Kepala Ponpes Budi Mulya )
Juwono selaku ketua panitia LDK 2022,mengucapkan terimakasih kepada peserta dan tamu undangan yang dapat hadir dalam kegiatan Ini,ia berharap peserta LDK nanti menjadi sumber daya manusia yang profesional,religius dan berkarakter prima dalam berkontribusi pembangunan terhadap bangsa dan negara,tutupnya. (Hadi)