Ketua LSM GMBI: Tugas Kita Sebagai Sosial Kontrol

Ketua LSM GMBI: Tugas Kita Sebagai Sosial Kontrol

Smallest Font
Largest Font

Lampung Utara - LSM GMBI dan KSM gelar rapat reshuffle keangotan di Skatariat Distrik Lampung Utara di pimpin langsung ketua GMBI Ansori guna membahas AD/RT Lembaga dan keangotan. Mingu, 07-05-2023.

Dalam rapat tersebut Ansori harapkan kepada ketua KSM harus mereshuffle anggota yang Sudah melanggar AD/Rt lembaga tampa toleransi agar organisasi menjadi lebih baik dan berkembang,

“Dalam kelembagaan harus di tanamkan jiwa kedisiplinan, ada beberapa poin penting yang harus kita perhatikan di dalam lembaga yang pertama, melaksanakan konsolidasi dan penataan organisasi di daerah-daerah sesuai AD/ART,”

Ansori mengatakan, kepada anggota untuk mensosialisasikan Keberadaan organisasi kepada pemerintah daerah, dan lembaga non pemerintah, serta ormas, dalam rangka membina kemitraan dalam pengembangan dan pelaksanaan program, menyempurnakan AD/ART dan peraturan organisasi sesuai perkembangan internal dan eksternal.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Di dalam organisasi juga harus mengembangkan dan menegakkan 4 pilar kehidupan bangsa, yakni, NKRI, Pancasila, UUD 1945, dan Bhineka Tunggal Ika, dalam rangka membangun karakter dan jati diri bangsa dan budaya.

"Selalu memfungsikan semua divisi yang ada di dalam struktur Lembaga, dan akan menjadi tugas pokok diantaranya, memasyarakatkan keberadaan LSM GMBI sebagai salah satu organisasi di tingkat nasional dan mensosialisasikan kegiatan-kegiatannya. Mensosialisasikan perjuangan LSM GMBI dan KSM  melalui visi dan misi dan program kerja.

“Tugas kita sebagai sosial kontrol, maka dari itu, saya berharap kepada Seluruh jajaran Baik Distrik maupun KSM semua, agar benar-benar bisa menjalankan tupoksi, sesuai dengan peraturan undang-undang serta mempunyai semangat dan dedikasi yang baik, serta yang paling penting jangan sampai bersikap anarkis,”Tutup Ansori. (Deny Saputra) 

Editors Team
Daisy Floren

Galeri