HUT Ke 13, M3B Gelar Silaturahmi dan Kenalkan Kepengurusan Baru
JAKARTA - Suasana keakraban penuh canda tawa terlihat di acara silaturahmi Musiek, Mohow dan Mengan Bangiek (M3B) Tahun 2024 yang berlangsung di Hotel Amarossa Jakarta Selatan, Minggu (7/1/2024).
Pada momentum silaturahmi tersebut perkumpulan para pensiunan pejabat, dokter dan pengusaha asal daerah Lampung yang ada di wilayah Jakarta, Banten, Cirebon dan Jawa Barat merayakan hari ulang tahun ke 13.
Di hari jadi yang ke 13 tahun, M3B telah memiliki kepengurusan baru masa bakti 2023-2028 yang diketuai Ita Dachlan, Sekretaris Yoris Syailendra dan Bendahara Devie PI.
Ketua M3B Ita Dachlan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada para anggota M3B yang telah hadir di acara Silaturahmi. Kegiatan silaturahmi ini merupakan sebuah momentum M3B untuk terus eksis dan selalu saling menguatkan rasa bersaudaraan dan kebersamaan yang telah berjalan selama 13 tahun.
Sekretaris M3B Yoris Syailendra mengungkapkan perkumpulan yang didirikan 13 November 2010 ini merupakan wadah orang Lampung yang sudah pensiun baik sebagai pejabat maupun pengusaha yang ingin santai dengan moto bercanda, ketawa dan makan enak bersama.
"M3B yaitu Musiek, Mohow dan Mengan Bangiek yang artinya bercanda, ketawa dan makan enak bersama orang-orang Lampung dan sekitarnya yang ada diprantauan untuk terus bisa menjalin silaturahmi walaupun dengan usia sudah diatas 70 tahun," jelas Yoris.
Yoris juga menegaskan perkumpulan M3B didirikan atas dasar silaturahmi dan kebersamaan, tidak ada muatan politik sedikit pun. Selain itu, M3B juga aktif dibidang sosial dan budaya.
Sementara itu, Muhammad Sofyan Jacob mewakili anggota dalam sambutannya berpesan kepada pengurus baru M3B untuk bisa mengajak anak muda disetiap acara yang diadakan M3B. Hal itu kata Sofyan Jacob bahwa anak muda itu kreatif dan bisa dibutuhkan baik tenaga maupun pikirannya.
"Perkumpulan ini dibentuk tidak lain untuk silaturahmi sambil bercanda dan ketawa bersama dan saya berpesan kepada pengurus M3B yang baru untuk mengajak anak muda," tegas mantan Kapolda Metro Jaya yang bertugas dimasa Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan Megawati itu.
Setelah sesi foto bersama, acara silaturahmi M3B pecah dengan penampilan Lagu Eramku Di Lampung. Dilanjutkan dengan penampilan beberapa lagu kenangan dan tarian poco poco. Diakhir acara pembagian doorprize dan joget bersama.
Paguyuban PASMAT. Ketum, Ahendar, Waketum: Rusmadi, Dana, Ella, Inda. PLP dihadiri Dana, Mertha, Dina Liu. PERWALA, Diana, Hasan, Djuaryati, Yessy, Erna Bintang. Paguyuban LAMPUNG SAI-DKI dihadiri Ketua Azhari, AZ dan anggota Kak Nong Amir, Atu Nana, Haria, Yanti. Paguyuban Forum Pembauran DKI. Dahlan Abdullah. Bank Lampung. Diwakili Ayie, Nadia, Echa. Paguyuban ISWIJA, Ketua, Ita Juwita. Kanjeng Rahmat A, Mantan Sekda Lampung. MAGETI. Ketua, Indra Badri. OMEGA diwakili Merta, Yessy, Djuaryati, Dina Liu. Paguyuban Pesisir Barat Seangkonan dihadiri oleh Evita, Monalisa. Hadir pula mantan Kapolda Metro Jaya Syofian Jacoeb.
Perlu diketahui perkumpulan M3B didirikan oleh lima orang pendiri yaitu Nursirwan Adil Caropeboka (Alm), Syahrizal Dahlan (Alm), Mukri Rahman (Alm), Shafruhan Sinungan dan Yoris Syailendra. M3B didekrarasikan pada 13 November 2010. (Jamil)