Banyak Telan Korban: LSM TAMPERAK Soroti Jalan Licin Akibat Tumpahan Tanah Galian di Jalan Raya Cadas Kukun

Banyak Telan Korban: LSM TAMPERAK Soroti Jalan Licin Akibat Tumpahan Tanah Galian di Jalan Raya Cadas Kukun

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG - Portal7.co.id - Galian tanah akibatkan banyak kerugian bagi warga. Salah satunya korban lalu lintas. Terutama bagi pengendara roda dua.

Tumpahan tanah dari galian C membuat jalan licin. Dampaknya beberapa pengemudi yang melintas tergelincir. Ada yang terluka, juga rusak body kendaran.

Kepada wartawan portal7.co.id, Ketua LSM TAMPERAK Kabupaten Tangerang Ahmad Sudita, menyampaikan kejadian yang ia lihat sendiri. Beberapa pengendara roda dua tergelincir dan jatuh.

Masih kata dia, tumpahan tanah berserakan di jalan Raya Cadas Kukun. Mengakibatkan sulit dilalui. Kendaraan roda dua harus ekstra hati-hati.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Lokasinya di jalan raya Cadas Kukun, tepatnya di kampung Gandaria kecamatan Rajeg, Jumat,(17/2/2023)

Ahmad Sudita berharap Bupati Tangerang respons persoalan ini. Sudah banyak korban. Ini harus segera ditindak. Jangan sampai menelan nyawa warga yang melintas.

Saya berharap ada keseriusan aparat. Menangani permasalah yang sudah menjadi rahasia umum. Mulai dari hulu ke hilir. Baik galian maupun dampaknya.

Karna saat Intensitas hujan semakin sering. Ceceran tanah tentu akan membuat jalan menjadi licin, dan pada akhirnya pelintas jalan yang menjadi korban,” ujarnya.

Editors Team
Daisy Floren

Galeri